Belajar Imperative Kalimat Perintah Bahasa Inggris


What is Imperative sentence? Apa itu kalimat imperative? Imperative is a command or instruction. Imperative adalah suatu kalimat yang menyatakan perintah, instruksi, nasihat ataupun larangan kepada seseorang atau orang lain.

Ketika kita belajar teks Procedure, kita menggunakan kalimat perintah. Salah satu ciri kebahasaan dalam Procedure text adalah menggunakan imperative atau kalimat perintah. Sebagai contoh: Boil the water!, Wait for 30 minutes, press on off button, dan sebagainya. Kalimat tersebut menujukkan istruksi atau perintah yang harus dilaksanakan.

Imperative for Procedure text
Imperative sentence 


Untuk membentuk kalimat imperatif, kita gunakan kata kerja (verb 1) bentuk pertama (present) juga di sebut infinitive tanpa to.
Contoh:
-          Open the door!
-          Peel the apple!
-          Wash the vegetables!
-          Pour the water!
-          Type the message!
-          Listen to me!

Kata yang dicetak tebal adalah kata kerja yang digunakan untuk membuat kalimat perintah.
Untuk memperhalus perintah kita dapat menggunakan kata “please” sehingga kalimat ini disebut  Request atau permintaan/permohonan. Contoh: Close the windows, please. Please clean the class room!

Terdapat 2 jenis kalimat perintah:
1.
Command
Contoh:
-          Boil the water for 15 minutes!
-          Put the sugar and the coffee into the cup!
-          Wait for seconds!
-          Save the documents!
-          Shutdown the computer!
-          Log into your facebook account!
-          Be patient to wait your computer to load!
-          Be careful!
Catatan:
Kalimat perintah yang diikuti kata sifat atau kata benda diawali –to be
Contoh:
Be careful!
Be brave!
Be a good boy!
2.
Prohibition (Larangan)
Untuk membentuk kalimat larangan biasanya kita dapat menambahkan kata “do not” atau don’t, atau no.
Contoh:
-          Do not eat before it is warm.
-          Do not log out your account!
-          Stop smoking/No smoking!
-          Don’t enter the room!
-          Do not cheat in the examination!
-          No entry!
-          Don’t be angry!
-          Do not be jealous!
-          Don’t be lazy!

Catatan:
Untuk membentuk kalimat larangan yang diikuti kata sifat(adjective) atau kata benda (noun) ditambahkan –be/to be.
Contoh:
Don’t be shy!
Do not be late!



Show EmoticonHide Emoticon